informasi

*** SELAMAT DATANG DI MEDIA DARING "PERPUSTAKAAN SMAN 1 PRAYA TIMUR"

Sabtu, April 14, 2018

UNBK 2018 SMAN 1 Praya Timur Sukses


Tahun ini merupakan tahun ke-2 SMA Negeri 1 Praya Timur melaksanakan Ujian Nasional berbasiskan Komputer.  UNBK yang dilaksanakan dari tanggal 9 sampai 12 April 2018 berjalan lancar tidak lepas dari komitmen pimpinan sekolah, kesiapan panitia dan tentunya juga karena dukungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. Ini terlihat dari tersedianya Komputer dan alat lainnya yang memadai untuk dilaksanakannya UNBK.

Pada tahun 2017/2018 ini sebanyak 201 siswa kelas XII mengikuti UNBK, jumlah ini merupakan jurusan IPA, IPS dan Bahasa, dengan rincian IPA :83,  IPS :79 dan Bahasa 37 siswa. Pelaksanaannya setiap hari dua ruangan / server dibagi menjadi tigai sesi ujian untuk setiap Mata pelajaran yang di uji.
Pelaksanakan UNBK kali ini tidak mengalami kendala yang berarti, dimana semua proses dan kesiapan berjalan dengan lancar, baik dari segi ruangan, komputer, panitia, pengawas, peserta maupun listrik dan keamanan, begitu jelas Zulkarnain, S.Pd selaku koordinator Proktor. Sehingga diharapkan UNBK kali ini memberi hasil yang baik lagi memuaskan bagi peserta didik dan sekolah.
Dalam kesempatan ini, Awaludin, S.Pd., MM selaku Kepala SMAN 1 praya Timur mengucapkan Terima kasih kepada para wakasek Bidang Kurikulum, Panitia, Proktor, operator, Pengawas (SMA Sohiburrohman, SMA Bina Insani dan SMAN 1 Janapria), pihak keamanan, komite sekolah, para guru dan staf serta seluruh pihak yang ikut mendukung dan menjaga kondisi seklah sehingga kegiatan UNBK ini berjalan dengan baik dan lancar. kepada para siswa tetap lah terus semangat, belajar dan menjaga kesehatan karena perjuangan kalian belum berakhir, masih ada beberapa kegiatan/ujian yang mesti diikuti, tutupnya.